BerandaBeritaErik ten Hag Berambisi Pertahankan Piala Liga Inggris dengan...

Erik ten Hag Berambisi Pertahankan Piala Liga Inggris dengan Manchester United

Manchester United (MU) bersiap menjalani pertandingan babak 16 besar Piala Liga Inggris (Carabao Cup) dengan tekad kuat. Erik ten Hag, manajer Setan Merah, ingin mengulangi sukses musim lalu ketika timnya menjadi juara setelah mengalahkan Newcastle United di final.

- Advertisement -

Pertandingan ini akan berlangsung di Old Trafford pada Kamis (2/11/2023), dan MU menghadapinya dengan situasi yang kurang baik setelah dipermalukan 0-3 oleh Manchester City dalam Derby Manchester akhir pekan sebelumnya. Hasil tersebut membuat mereka tertahan di peringkat kedelapan klasemen Liga Inggris dengan 15 poin.

Meskipun dalam situasi sulit, MU ingin mencari momentum untuk bangkit dalam pertandingan ini, terutama karena mereka adalah juara bertahan Piala Liga Inggris setelah memenangkan trofi tersebut musim lalu dengan mengalahkan Newcastle dengan skor 2-0.

Erik ten Hag memiliki ambisi besar untuk mengulangi kesuksesan tersebut. Ia menekankan pentingnya fokus dan konsentrasi selama pertandingan, mengingat bahwa Piala Liga Inggris tidak memberikan kesempatan kedua.

“Manajemen permainan kami sepanjang piala itu, terutama di final melawan Newcastle, menunjukkan kemampuan kami untuk tampil di laga-laga besar. Rabu malam jelas merupakan laga besar lain bagi kami,” kata Ten Hag.

“Kami selalu ingin tampil sebaik mungkin di setiap kompetisi yang kami ikuti. Kami tahu betapa berharganya mengangkat trofi ini, dan sebagai juara bertahan, kami ingin kembali ke Stadion Wembley dan mempertahankan Piala Liga Inggris.”

“Kami menyadari bahwa melawan lawan yang kuat, kami harus berada dalam kondisi terbaik jika ingin melangkah lebih jala di kompetisi ini. Ini adalah sepakbola piala, dan tidak ada kesempatan kedua jika kami tidak tampil baik pada malam itu,” tambahnya.

Jadi, pertandingan Piala Liga Inggris ini akan menjadi ujian penting bagi MU dan ambisi mereka untuk mempertahankan gelar.

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Trending

- Advertisment -